Belakangan ini kita sering mendengar berita bahwa para selebriti berduyun-duyun berhijrah untuk mendapatkan ketenangan hidup. Yang dulu sering tampil buka-buka dan seksi kini sudah menutup aurat dengan busana yang syar’i. Mereka juga senantiasa mendalami ilmu agama. Pemberitaan tersebut tentunya menjadi kabar baik yang datang dari dunia hiburan.
Dari sederet selebriti cewek yang telah berbusana syar’i, ada yang memutuskan untuk memakai niqab alias cadar. Berikut ini adalah 6 public figure yang mantab memakai cadar.
1. Soraya Abdullah
Bisa dibilang Soraya Abdullah adalah salah satu pionir para artis dalam mengenakan cadar. Menurut artis yang pernah dikabarkan menjalin kedekatan dengan Indra L Brugmann ini, dengan memakai cadar kehormatan wanita akan selalu terjaga. Ia menambahkah bahwa wajah dapat menjadi sumber fitnah.
2. Inara Idola Rusti
Inara Idola Rusli adalah mantan personel girl band Bexxa. Saat bergabung di grup tersebut, istri Virgoun ini selalu tampil seksi. Sampai pada akhirnya, hidayah menghampirinya. Hijab pun mulai dikenakan. Kini, setelah memutuskan mundur dari layar kaca, Inara memilih memakai cadar.
3. Pipik Dian Irawati
Sebelum menikah dengan Almarhum Ustaz Jefri Al Buchori, Umi Pipik pernah menjadi bintang video klip band Stinky. Dalam video klip tersebut, ibu empat anak ini tampil seksi dengan busana pantai. Seiring berjalannya waktu, perubahan penampilan dilakoninya. Ia memilih untuk berhijab hingga pada akhirnya bercadar.
4. Nuri Maulida
Sebelum menikah dengan Pandu Kesuma Dewangsa, Nuri Maulida sudah memakai hijab. Di tahun 2016, hijab yang dikenakannya sudah yang berukuran lebar. Ibu dua anak ini sekarang memutuskan untuk memakai cadar saat keluar dari rumah.
5. Indadari
Namanya dikenal publik setelah menikah dengan Caesar Aditya. Bersama dengan suami, ia memilih untuk meperdalam ilmu agamanya. Karena semakin paham dengan ilmu agama, pakaian yang dikenakan disesuaikannya dengan ketentuan syariat. Bahkan, Indadari akhirnya memutuskan untuk bercadar.
6. Peggy Melati Sukma
Di tahun 2012, selang beberapa waktu setelah bercerai dari Wisnu Tjandra, Peggy Melati Sukma sudah memakai hijab. Akun media sosial seseorang memberitakan perubahan tampilan Peggy. Dalam akun tersebut diunggah foto-foto Peggy yang sedang mengisi sebuah acara. Peggy tampak mengenakan cadar.
Beberapa artis yang bercadar ada yang mendapat perlakuan yang tidak menyenangkan. Kita seharusnya mendukung karena hal tersebut adalah pilihan mereka.